You are viewing a single comment's thread from:

RE: Kamu suka jenis film apa? (#30daysof Indonesian Day 1)

in INDONESIA6 years ago

Hai Zack, perkenalkan Nama saya Yasir, Saya dari Aceh, Indonesia.

Kamu suka jenis film apa?
Saya suka film dokumenter, saat ini saya sedang membuat video dokumenter tentang pertanian di daerah saya.
ini adalah salah satu video yang pernah saya buat dan saya unggah di channel youtube saya.

Kamu suka jenis musik apa?
Saya sangat menyukai music raggea dan music instrumental. seperti lagunya alexandro dan leo rojas

Kamu suka jenis buku apa?
Saat ini saya mempelajari tentang photography & Videography. Jadi saya sangat suka membaca buku tentang photography

Kamu suka jenis tempat apa?
Saya suka berkunjung ke tempat pantai, gunung,

Kamu suka jenis orang apa?
Saya suka dengan orang yang tidak sombong dan mudah bergaul yang tidak memandang si kaya dan simiskin. Dan saya juga sering berinteraksi dengan masyarakat pinggiran

Kamu suka jenis satwa apa?
saya suka dengan burung dan kucing.

Kamu suka jenis makanan apa?
Saya suka mie. apalagi di Indonesia Mie Aceh sangat terkenal dan rasanya yang sangat menggoda.

Saat ini saya sedang membangun komunitas di HIVE. dan saya juga sudah membuat komunitas INDONESIA HIVE anda https://hive.blog/trending/hive-153476. Saya senang berkenalan dengan anda.

Greeting From Aceh, Indonesia
@my451r

Sort:  

Keren video nya kak @mt451r

Saya suka dengan orang yang tidak sombong dan mudah bergaul yang tidak memandang si kaya dan simiskin. Dan saya juga sering berinteraksi dengan masyarakat pinggiran

😊

Saya tidak bisa menjawab, tapi Saya Suka balasan anda!!!! Kamu sangat menarik!