Hairy frogfish

in #dlive6 years ago

image
Hairy frogfish adalah ikan yang tubuhnya berbentuk bulat dengan panjang bisa mencapai 22 cm. Kulitnya lembut tapi tidak mulus.

Kulit itu bentuknya tak beraturan. Seperti rambut keriting. Itu sebabnya ikan ini disebut hairy frogfish atau ikan kodok berambut.

Hairy frogfish hidup perairan tropis dan subtropis yang ada di Samudra Hindia, Samudera Pasifik, dan Samudra Atlantik. Spesies ini mendiami daerah dangkal, berpasir atau berkarang dan terumbu karang.

Hairy frogfish bisa menyesuaikan warna kulit dengan lingkungan tempat dia tinggal. Gunanya untuk menyamar. Hairy frogfish hanya butuh waktu beberapa minggu untuk mengubah warna sesuai lingkungan. Misalnya, ketika samudra berangsur-angsur menjadi lebih hangat, pH air meningkat menjadi lebih asam.

Hairy frogfish memiliki sirip dada yang bentuknya melebar. Dengan sirip seperti itu hairy frogfish tidak bisa berenang. Ia menggunakan sirip itu sebagai “kaki” untuk berjalan di dasar laut.

image
Hairy frogfish adalah karnivora yang rakus. Ia akan melahap semua mangsa yang lewat di depannya. Di atas mulutnya ada "antene", Gerakan “antena” ini akan menarik perhatian ikan lain. Ikan itu akan terpancing mendekat tanpa curiga akan menjadi mangsa. Malam hari, saat di dalam laut tak ada cahaya, ujung antene akan bersinar. Sehingga di malam hari pun ikan ini tetap bisa memancing mangsa.

Sort:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://bobo.grid.id/Sains/Flora-Dan-Fauna/Mengenal-Keunikan-Hairy-Frogfish