Bupati Aceh Utara yang diwakili oleh Sekda Abdul Aziz SH, hari Selasa (1/5) sore, melepas keberangkatan kontingen POPDA Aceh Utara yang akan berlaga dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh ke 15 yang berlangsung di Takengon tanggal 2 s/d 8 Mei 2018.
Pelepasan dilakukan di halaman kantor Bupati Aceh Utara di Lhokseumawe, turut dihadiri oleh Asisten lll DR A.Murtala, Kadis Porapar Mawardi, SPd, serta seluruh tim ofisial dan atlet.
Ketua Panitia M Yusuf menyebutkan jumlah anggota kontingen Aceh Utara sebanyak 123 orang mengikuti 9 cabang olahraga. Sementara jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan dalam even ini 11 cabang.
Sekda Aceh Utara Abdul Aziz SH dalam arahannya mengajak para atlet untuk terus memacu prestasi demi membangkitkan kemajuan olahraga Aceh Utara. Di antara tiga hal yang menyebabkan suatu daerah atau negara menjadi hebat dan terkenal adalah karena adanya prestasi di bidang olahraga.
"Buatlah rakyat Aceh Utara bangga dengan prestasi adik-adik sekalian, raihlah kemenangan yang gemilang dan mengharumkan nama daerah ini," pesan Abdul Aziz.
Bravo Pemuda
Selamat berjuang.. Smg berhasil