Spesial Kare Kambing Simpang Ek Troen

in #esteem5 years ago

Assalamualaikum sahabat steemit.

Apakabar anda semua? Lama tidak bersua, saya berharap anda selalu dalam lindungan Allah swt dan tak kurang suatu apa pun.

image

Sajian saya hari ini adalah kare kambing simpang Ek Troen yang terletak di pinggir jalan raya arah Lhoksukon Aceh Utara.

image

Sebelumnya saya hanya mendengar dari mulut ke mulut kalau di Lhoksukon ada sebuah warung di pinggir jalan negara, khusus menyediakan kare kambing dengan rasa spesial.

image

Kebetulan saja hari ini saya dan teman-teman ke Lhoksukon dan tepat pukul 11.00 kami sampai di daerah simpang Ek Troen . Tanpa dikasih aba-aba , teman saya langsung memarkirkan mobilnya di depan warung tersebut. Dalam hati, saya sangat yakin jam segini belum ada pelanggan.

image

Ternyata perkiraan saya meleset. Warung dengan luas kira-kira 13 x 10 meter, berdinding bambu dan beratap rumbia, kelihatan memang sederhana dengan meja dan bangku-bangku panjang yang lusuh . Dan menurut saya ukuran warung tersebut lumayan besar namun terasa sempit ketika disesaki pelanggan yang sepertinya sejak tadi sudah mulai memarkirkan mobilnya khusus ingin menikmati kare kambing dengan rasa luar biasa.

Beruntung masih tersedia tempat duduk di sudut dengan kursi yang twrsedia cukup untuk kami berempat. Tidak lama kemudian kamipun disuguhkan empat piring nasi putih, dan 4 mangkuk sedang kare dan 4 gelas jus mentimun sebagai penangkal hypertensi . Barangkali ada diantara penikmat kare kambing yang memiliki riwayat darah tinggi.

Kare kambing khas simpang Ek Troen ini memang benar-benar memiliki rasa yang luar biasa, dengan bumbu kare yang disesuaikan dengan lidah masyarakat Aceh, rempah yang tajam serta campuran sayuran labu sebagai pelengkap masakan. Rasanya memang luar biasa bikin ketagihan.

Jika anda penasaran, boleh singgah ke warung ini dan dijamin anda akan kembali lagi ke sini dengan membawa keluarga tercinta...hehe.

Salam ,

@nyakti

Sort:  

Hai ka apa kabar baru keliatan,,

Keliatannya enak tuh ka

Ka ikutan kontes yuk,,kontes batik aceh,,liat di blog aku ya,,ikut ya ka biar batik semakin terkenal😊