MANFAAT BUAH LADA

in #esteem6 years ago

image

Buah Lada adalah salah satu rempah yang sudah terkenal luas di seluruh dunia, bahkan pada zaman penjajahan belanda tanaman ini merupakan salah satu tanaman yang paling dicari pada saat itu. Di Indonesia tanaman ini banyak dihasilkan di daerah Banka. Pada masa dulu lada harganya sangat tinggi sehingga menjadi salah satu faktor penarik bangsa Eropa datang ke Indonesia untuk menguasai perdagangan rempah-rempah.

Lada memiliki nama ilmiah Piper nigrum Linn, dan termasuk divisi Spermathophyta (tanaman berbiji) dengan subdivisi Angiospermae ( biji berada dalam buah). Karena biji lada berkeping satu, tanaman ini digolongkan dalam kelas monocotyledoneae yang ordonya Piperales, famili Piperaceae dan genus piper.

Struktur tubuh lada menjalar membuatnya tidak bisa berdiri pada tubuhnya sendiri. pada umumnya tanaman ini bergantung pada tanaman lain atau di bantu dengan sulur. Akar pada lada terdapat dua jenis yaitu akar yang terdapat di dalam tanah atau akar utama dan akar yang terdapat pada bagian luar yang disebut akar panjat atau akar lekat. Akar panjat ini berguna untuk memanjat atau melekat pada media lain, sehingga lada dapat tumbuh ke atas. Untuk bagian daun, lada memiliki daun yang berbentuk bulat telur dan runcing pada ujungnya. Warnanya hijau tua mengkilat,sedangkan lebarnya 2-4 cm dan panjang 12-18 cm. Buah merupakan produk utama dalam tanaman lada karena ini adalah bagian dari lada yang menghasilkan uang. Buah lada berbentuk bulat, biji keras dan berkulit buah lunak.

Selain sebagai bumbu masakan lada juga memiliki banyak manfaat di bidang kesehatan. diantaranya yaitu :

Meningkatkan pencernaan
Membantu melonggarkan jalan pernapasan pada penderita asma
Mengandung antioksidan yang baik
Menstimulasi pengeluaran keringat
Menghangatkan tubuh
Menyembuhkan sakit kepala
Menstimulasi pengeluaran hormon androgen dan esterogen

Demikian tadi sedikit informasi dari saya @puhaba dan manfaat lada dalam kehidupan sehari-hari kita moga bermanfaat ya guys 😊

Sort:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://manfaat-rempah.blogspot.com/2014/04/manfat-lada-atau-merica.html

I personally feel it is always better to write in English, the international "Link Language". However, as a Sri Lankan Malay who speaks a corrupted Malay dialect, I reckon the language used is some form of Malay spoken in one of the Malay speaking countries of South East Asia, interestingly we Sri Lankan Malays use some of these words but pronounced differently:
Buah = Fruit
Lada = Pepper
Dunia = World
Lebar = Width
Dalam = Depth
Sorry I cannot understand further!