jika aku harus memutuskan, maka keputusan yang tepat dari hati adalah "dicintai, dipilih, menunggu" Kenapa begitu

in #hargadiri6 years ago

DICINTAI, di cintai itu lebih indah dari pada mencintai, karena mencintai dapat menimbulkan sakit hati berbeda jauh dari dicintai. Walaupun mungkin untuk saat ini hati ini telah terlanjur untuk mencintai 😊

DIPILIH, dipilih itu memiliki keistimewaan tersendiri, karena banyak alasan yang mendasar bagi seseorang untuk memilih kita bahkan bukan dari satu sisi. Sedangkan memilih itu merupakan sesuatu yang sangat berat karena jika salah maka harus siap dengan resikonya.

MENUNGGU, bagiku menunggu itu merupakan sesuatu yang sangat istimewa, hampir sama dengan puasa, kita akan menunggu waktu untuk berbuka puasa, mengisi waktu itu sendiri dengan hal-hal yang baik dan disertai rasa sabar. Banyak orang mengatakan menunggu itu membosankan, tapi jika kita menunggu dengan kesabaran insya'allah akan mendapat berkahnya. Kenapa harus memilih menunggu ? Aku punya jawaban tersendiri untuk hal itu, bagiku, janji Allah itu pasti, hanya saja aku harus bersabar walaupun banyak bisikan-bisikan halus yang terkadang membuatku ragu untuk penantian ini, namun keyakinanku akan janji Allah tidak akan membuatku goyah insyaallah.