Perjuangan Seorang Ibu

in #ibu6 years ago

Ibu merupakan seseorang yang sangat berjasa didalam hidup, begitu besar perjuangan yang dilakukan untuk anak-anak nya mulai dari kandungan sampai lahir kedunia. Jasa nya tidak akan pernah bisa kita balas dengan apapun apalagi dengan uang.

Ibu juga sangat peka terhadap anak-anaknya, ia rela mengorbankan perasaan, waktu, dan tenaga untuk bisa membesarkan anak-anaknya.

Sembilan bulan mengandung, banyak sekali hal- hal yang harus dilalui prosesnya sebagai ibu hamil pada umumnya, seperti mual, muntah, demam, gak sanggup bangun, bawaan lemas setiap hari, sakit pinggang, sakit punggung, sakit perut ataupun sakit hati (kalau kelakuan suaminya buruk) dan lain-lain sebagainya.

image

Hari demi hari, bulan demi bulan tiba saatnya untuk melahirkan, kesakitan itu mulai dirasakan, bahkan nyawa taruhan nya antara hidup dan mati.

Minggu kemarin aku sempat melihat kesakitan yang dirasakan oleh kakak sepupu aku yang usia nya beda beberapa bulan saja dengan aku, dia menangis kesakitan sambil mengelus-mengelus perutnya, sangat tidak tega liat nya, sedih dan ada rasa takut tersendiri karna nantinya pasti merasakan juga. Dan waktu itu dia menahan rasa sakit selama 12 jam, karna selama 12 jam tersebut, melewati proses yang namanya didalam istilah kebidanan itu “buka 1 sampai 10” (Aku kurang paham dengan istilah itu) tapi yang jelas pada saat "buka 10" bayi pun keluar dan akhirnya lahir dengan selamat.

image

Sungguh sangat bahagia perasaan seorang ibu ketika melihat anaknya sudah lahir kedunia dengan selamat, lagi-lagi perjuangan ibu pun belum selesai sampai disini, inilah perjuangan baru yang harus dimulai lagi untuk mengurus, membesarkan, mendidik menjadi anak yang sholeh atau sholehah dan menjadikan anaknya sebagai orang yang berguna bagi sesama.

image

Betapa hebat nya ibu didalam hidup kita, semoga kita semua selalu menyayangi ibu sampai akhir hayatnya.

Sort:  

tak bisa berkomentar,.. dah mantap kali

Hahahg terimakasih

Di dunia ini cuma ibulah wanita terhebat

Iya bener sekali
Maka dari itu harus selalu sayang sama ibu, hehe