Positioning in Steemit, Pragmatic Vs Ideological | Bilingual |

in #indonesia6 years ago

Everyone comes up with their own characteristics in Steemit platform. Some emerge as market leaders, market challengers, market followers, or Steemians who try to play in the niche market. Well, that's right. This is similar to the positioning in the modern market.

Market challenger

Some have set positioning since starting the first post and remain “istiqamah” (read: consistent) until now even though the market situation has changed, although the Steemian must take a circular path to get attention. Steemians like this are not affected by the trend changes, the tendency of the type of posting that many enthusiasts or rewards. It is separate from such interests and considerations. They are immersed in their exciting ideological value.

Steemians in this position include gamers who do not change the orientation of posts in any situation. Those who are faithful to a theme such as football or poetry or steemit-education, are included. The degree of fanaticism to certain types of issues differs from one another. There is a moderate focus on one type of posting, but some are not. They include market challengers free of short-term orientation. Having a distinctive trade mark that characterizes more meaning for this kind of Steemians.

Market leader

Market leaders are those who are able to change market tastes in Steemit with various orientations. They have an influence on the behavior of Steemians around the world. Their influence can be good and can be bad. But a true Steemian, will not be easily influenced short-term interests.

There are two ways to become a market leader. First, if you are an investor who has large capital. Second, you have to work hard to have the power to influence the market. Join the various communities to become great, including in the second way.

Market followers

The naturally selected and most preferred positioning is to become a market follower. Steemians are still looking for a suitable format and adapting to the situation in Steemit. The dynamics of travel in Steemit, can bring a Steemian to find a world that matches his passion. Market participants certainly do not focus on one particular issue, but tend to follow what is becoming a trend. In the middle of last 2017, once popular fiction posting so many are writing fiction. Now can be seen, this post has started to decline.

Although a market follower, but do not lose the creativity. So it would be better if you follow the market tastes by modifying the work, not just imitate the kind of posts that are trend. Following the taste of the market do not forget to build a self image in the world Steemit.

Market nichers

How to find a market nichers in Steemit? In the midst of a limited capacity to become a market leader, or not being able to ideologically follow the market, the best option is to create a market even if small. This could mean, Steemians do not follow the competition in the mainstream market that has more rivals.

What kind of niche market in Steemit if associated with the type of posting? Postings that have been loyal followers but not very popular, could be a potential niche. It’s not problem if getting low rewards, but stable. Rather than getting high rewards, but after that fasting for months.

There are still many undeveloped niche markets in Steemit. To see its potential, Steemians must often "smell" of the market by reading the existing post. If you are lazy to read, have to ask many friends of other Steemians.


There are also those who do not care about positioning in Steemit. They just focus only and positioning issues let alone positioned itself over time. These types of steemians are still looking for suitable shapes, patterns, and beaches in the ocean of Steemit.

Keep in mind, this positioning is not only seen from the type of posting. Attitudes and views of the rules of the game are also decisive. Thus, the positioning begins with the value held and then reflects on the type and shape of the post.[]

Positioning_01.jpg
The bloggers and vloggers in the Media festival in Solo, Central Java (Indonesia), agree that the cyber positioning also needs to explain the self-image in the virtual world.


Anita_01@dok.jpg
Some members of the Indonesian story writers association (Anita) chose to use the Steemit platform as a medium to write literature even though the market is still limited.


Positioning di Steemit, Pragmatis Vs Ideologis

Setiap orang muncul dengan karakteristiknya masing-masing di Steemit. Ada yang tampil sebagai pemimpin pasar, penantang pasar, pengikut pasar, atau Steemians yang berusaha bermain di relung pasar. Yah, benar sekali. Ini memang serupa dengan positioning di pasar modern.

Penantang pasar

Ada yang sudah menetapkan positioning sejak memulai postingan pertama dan tetap istiqamah sampai sekarang meski situasi pasar sudah berubah, meski Steemian tersebut harus mengambil jalan melingkar untuk mendapatkan perhatian. Steemians seperti ini tidak terpengaruh dengan perubahan tren, kecenderungan jenis postingan yang banyak peminat atau rewards. Ia terpisah dari kepentingan dan pertimbangan seperti itu. Mereka tenggelam dalam nilai ideologisnya yang mengasyikkan.

Steemians di posisi ini termasuk para gamers yang tidak mengubah orientasi postingan dalam situasi apa pun. Mereka yang setia kepada satu tema seperti sepak bola atau puisi atau steemit-education, termasuk di dalamnya. Tingkat fanatisme terhadap jenis isu tertentu berbeda satu dengan lain. Ada yang moderat dengan tetap fokus pada satu jenis postingan, tetapi ada yang tidak. Mereka termasuk penantang pasar yang terbebas dari orientasi jangka pendek. Memiliki trade mark tersendiri yang menjadi ciri khas lebih berarti bagi jenis Steemians seperti ini.

Pemimpin pasar

Pemimpin pasar adalah mereka yang mampu mengubah selera pasar di Steemit dengan berbagai orientasi. Mereka ini memiliki pengaruh terhadap perilaku Steemians di seluruh dunia. Pengaruh mereka bisa baik dan bisa buruk. Namun seorang Steemian sejati, tidak akan mudah terpengaruh kepentingan jangka pendek.

Ada dua cara menjadi pemimpin pasar. Pertama, bila Anda seorang investor yang memiliki modal besar. Kedua, Anda harus bekerja keras memiliki kekuatan memengaruhi pasar. Bergabung dengan berbagai komunitas untuk menjadi besar, termasuk dalam cara kedua.

Pengikut pasar

Positioning yang dipilih secara alamiah dan paling banyak adalah menjadi pengikut pasar. Steemians masih mencari format yang cocok dan menyesuaikan diri dengan situasi di Steemit. Dinamika perjalanan di Steemit, bisa membawa seorang Steemian menemukan dunia yang sesuai denga passion-nya. Pengikut pasar tentu tidak fokus pada satu isu tertentu, tetapi cenderung mengikuti apa yang sedang menjadi tren. Pada medio 2017 lalu, pernah popular postingan fiksi sehingga banyak yang menulis fiksi. Sekarang bisa dilihat, postingan ini sudah mulai menurun.

Meski menjadi pengikut pasar, tetapi jangan sampai kehilangan kreativitas. Maka akan lebih baik jika mengikuti selera pasar dengan memodifikasi karya, bukan hanya meniru mentah-mentah jenis postingan yang sedang tren. Mengikuti selera pasar jangan sampai lupa membangun citra diri di jagat Steemit.

Perelung pasar

Bagaimana mencari pasar kecil atau penceruk pasar di Steemit? Di tengah kapasitas terbatas menjadi pemimpin pasar, atau tidak mampu secara ideologis mengikuti pasar, maka pilihan terbaik adalah menciptakan pasar sendiri meskipun kecil. Ini bisa berarti, Steemians tidak mengikuti persaingan di pasar utama yang memiliki lebih banyak saingan.

Seperti apa ceruk pasar di Steemit kalau dikaitkan dengan jenis postingan? Postingan yang selama ini memiliki pengikut setia tetapi tidak terlalu popular, bisa jadi ceruk yang potensial. Tidak masalah mendapatkan rewards rendah, tetapi stabil. Daripada sekali mendapat rewards tinggi, tetapi setelah itu puasa berbulan-bulan.

Masih banyak ceruk pasar yang belum digarap di Steemit. Untuk melihat potensinya, Steemians harus sering “mencium” aroma pasar dengan membaca postingan yang ada. Kalau malas membaca, harus banyak bertanya kepada sahabat Steemians lainnya.


Ada juga yang tidak peduli tentang positioning di Steemit. Mereka hanya fokus saja dan masalah positioning biarlah terposisikan sendiri seiring dengan berjalannya waktu. Steemians jenis ini masih mencari bentuk, pola, dan pantai yang cocok di samudra Steemit.

Positioning ini tidak hanya dilihat dari jenis postingan. Sikap dan pandangan terhadap aturan main juga menentukan. Jadi, positioning dimulai dari nilai yang dianut dan kemudian terefleksikan pada jenis dan bentuk postingan.[]


Positioning_02.jpg
Budiono Sukses (left), a YouTubers Indonesia from Surabaya (East Java) who took a position as a culinary observer in Indonesia. Budiono agrees that ideological interests in the virtual world are more important than pragmatic interests such as raising the money.


Vlogger_03.jpg
Media Festival in Solo, Central Java followed by hundreds of vloggers and bloggers from various cities in Indonesia, late 2017 ago.


Badge_@ayi.png


follow_ayijufridar.gif

Sort:  

Nice bro, sukses selalu
Salam kenal

Yups bg @ayijufridar. Setiap kita pasti punya pandangan dan tujuan masing. Nantinya semua akan terseleksi oleh alam sebagaimana ulasan @levycore dalam postingannya

Benar @akubaihaqi. Kampanye anti-korupsi juga bisa menjadi ceruk pasar yang bisa digarap di Steemit, hehehe....

bereh nyan teungku ayi

Iya bg, pelan2 saya mengarahkan kesitu sehingga steemit ini bisa menjadi salah satu platform untuk mengkampanyekan antikorupsi. Thanks bg ayi

Saban-saban @akubaihaqi. Materi antikorupsi beuna yang jaga.

Saya sendiri masih bingung pak, tergolong yang mana.

Yang saya kejar salahsatunya adalah steem power.. ciaat. cuma bisa berandai-andai.

akhirnya postingan saya pun tidak jauh jauh dari steemit.

Mungkin agan @ayijufridar dapat membantu saran, kira kira ceruk apa yang cocok ya..?

Kalau belum menentukan pilihan, menurut saya jalan saja terus. Nanti akan terbentuk polanya sepeti apa. Istilahnya, kita menjadi dokter umum saja dulu, nanti baru menjadi spesialis. Sukses selalu @niddumulu. Happy weekend.

Good read. I had to copy and translate. A good read. Weldon

Thanks so much for your response @dula. Happy weekend.

All is well..

Untuk menjadi specialis memang tidak mudah, tapi bukan tidak mungkin ketika mau mengisi blog kita setiap harinya dengan tema-tema yang menurut kita mudah.

Bg @ayijufridar, ada beberapa kalimat yang ketinggalan huruf, mhn dicek kembali penulisannya bg

Postingan yang bernas... Dan saya termasuk steemians yang masih mencari "sanger" dan tempat "selfie "di caffe steemit hehe...perelung pasar... Gak pernah dapat reward... Vote gak gede gede amit sing penting ada hehe

sok that. han jimeungeun ngon geutanyo

so inspiring posting

mantap aduen, menggugah dan menginspirasi