Beberapa hari lalu, Ichsan Saputra, mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang, mengirim pesan ke saya. Ia mengabarkan akan menggelar karya-karya fotonya di Taman Budaya Sumatera Barat di Padang, 25-26 Januari 2021

"Kalau misalnya om ada waktu luang dan tidak sibuk datang ya om," tulisnya. “Wah Insya Allah. Sukses beh. Lancar acara. Saleuem,” balas saya. Jarak memang tidak mudah diringkas Apalagi masih dalam kondisi Covid begini dengan aturan perjalanan yang ketat.

Ichsan adalah seniman muda asal Aceh. Ia lagir di Usi Dayah, Beureunuen, Pidie. Ia adalah cucu dari sahabat sekaligus abang kami, Sulaiman Juned, sastrawan dan dramawan Aceh, yang sejak akhir 1990-an menjadi dosen di ISI Padangpanjang.

Sejak Bang Soel, yang kini bergelar doktor teater, dan sejumlah kawan lain menjadi dosen di sana, makin banyak anak muda Aceh kuliah du sana. ISI Padangpanjang makin populer di Aceh karena Bang Soel dan kawan-kawajn terus mempromosikannya dengan karya-karya mereka.

Ichsan salah satu di antaranya. Nah pemeran ini adalah bagian dari tugas akhirnya. Ada beberapa mahasiswa yang berpameran bersama. Selain Ichsan, ada Rezi Junia Wandina Rabbul Jahli, dan Idda Maggi Putri. Temanya Satuneh atau Setunas.

Adapun tema karya Ichsan adalah “Representasi diri melalui medium Korek Api Kayu dalam Fotografi Ekspresi”. Karya-karya itu dihasilkan dengan menginterpretasikan aktivitas sehari-hari masyarakat Aceh, baik kehidupan sosial, budaya.

Nah, kemarin siang, saya mengontaknya dan meminta dua-tiga foto yang dipamerkan. Tadi dini hari ia pun mengirimkan sejumlah foto. Setidaknya, karena tidak bisa hadir langsung, kita bisa ikut menikmati karyanya. Sementara bagi teman-teman yang berada di Padang dan sekitarnya, silakan mampir ke Taman Budaya dan melihat karya-karya Ichsan dan kawan-kawan.
Selamat berpameran.
Depok, 250122
MUSTAFA ISMAIL
#pameranfoto
#pameransenirupa
#fotografi
#pameran
#ruangmi
#isipadangpanjang
#tamanbudayapadang
#tamanbudayasumaterabarat
#ichsansaputra
#ruangmi
#moesismail
#infoseni
#agendaseni
#senimanaceh
Mantap..
Kreasi yang patut diapresiasi.
Betul. Fotonya bagus-bagus.
Bang, saya nyesel belum bertemu bang Mi padahal dulu saya tinggal di pasir putih sawangan. Nanti kalau suatu saat ada kesempatan saya mau sowan ke abang. Depoknya mana bang?
Ayo main. Saya di Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari. Tepatnya perumahan Vila Pamulang, yang berada di perbatasan antara Depok dan Tangerang Selatan. Sebetulnya saya lebih dekat ke Pamulang, ketimbang ke Kota Depok. Pasir Putih itu dekat sekali dari tempat saya, hehe...
oalah vila pamulang..
saya dulu nguli di pamulang..
di bimbel maestro...
inshaa allah kalau ada kesempatan ke pamulang saya mau sowan
saya dulu biasa pasang spanduk mulai dari reni jaya hingga vila pamulang juga