Sharing Bareng IDN Times Community

in #indonesia5 years ago

Beberapa waktu lalu di Rumah Sasongko Semarang berlangsung kegiatan kepenulisan bertajuk "How To Make a Good Content" bersama IDN Times.

Kegiatan yang digagas oleh IDN Times Community Semarang ini berlangsung secara santai dengan audiens kontributor IDN Times Semarang ataupun mereka yang belum tergabung menjadi kontributor.

IND_3.jpg

IDN Times sendiri merupakan salah satu platform menulis dari IDN Media yang berisikan kanal berita kekinian seperti gaya hidup, olahraga, bisnis, kesehatan, makanan, dan yang terbaru adalah kanal fiksi. Dan yang paling menarik dari IDN Times ini adalah reward yang diberikan kepada kontributor. Reward tersebut berupa poin, di mana poin tersebut bisa di tukarkan menjadi pundi-pundi rupiah.

Dalam sesi sharing bareng IDN Times kali ini hadir sebagai pemateri adalah Kak Dian Arthasalina yang merupakan salah satu kontributor IDN Times, juga Kak Ernia salah satu editor IDN Times.

IDN_1.jpg

Sesi pertama Kak Dian membagikan kisah suksesnya menjadi kontributor IDN Times dengan penghasilan yang lumayan buat tambahan uang jajan,begitu tuturnya. Kak Dian membagikan tips bagaimana membuat artikel yang menarik untuk bisa dilirik editor.

Setelah sesi pertama membahas tentang bagaimana membuat konten yang menarik, sesi kedua giliran Kak Ernia sebagai editor menjelaskan rahasia artikel seperti apa yang bisa dilirik editor dan tayang di IDN Times. Tak hanya teori, di sesi ini Kak Ernia memberi kesempatan audiens yang sampai detik ini artikelnya masih berstatus pending di IDN Times untuk dikurasi langsung.

IDN_1.jpg

Sharing bareng IDN Times kali ini cukup interaktif, hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan audiens seputar artikel dan kepenulisan di platform IDN Times ini. Di akhir sesi ada doorprise berupa kaos dan notebook yang dibagikan kepada audiens yang sudah bertanya dalam sesi sharing berlangsung.

Jujur, aku sendiri mendapat banyak sekali insight dari acara ini. Semoga saja ilmu yang sudah didapatkan dari IDN Times ini bisa memacuku untuk lebih termotivasi dalam menulis dan menghasilkan konten yang bisa diterima dan dinikmati pembaca.

IDN_2.jpg

Sekian dulu ya postingan kali ini, see you...

Sort:  

Eh kamu udah pernah jd penulis di IDN Times?

Tulisanku cuma sekali yg diapprove cepet, tapi abis itu jadi males. Artikel tentang artis terus yang laris 😁

Posted using Partiko Android