Bahaya di balik pujian

in #steemit6 years ago

image

Assalamualikum wr. Wb
Ya ukhti berhati - hatilah engkau dengan perkataan - perkataan manis yang ditujukan kepadamu. Waspadalah akan akan segala pujian yang menghampirimu. Sesungguhnya dibalik pujian itu bisa menjadi racun untuk dirimu.

Ya ukhti, ketahuilah pujian itu bisa menjadi tercela dan bisa juga diperbolehkan dalam islam. Pujian yang diperbolehkan itu apabila dengan pujian itu bisa untuk memotivasi orang lain agar bisa menjadi lebih baik lagi. Pujian yang tidak diperbolehkan itu apabila apa yang di ucapkan itu tidak sesuai dengan kenyataannya dan orang yang menuji memiliki maksud di balik pujiannya. Atau sebuah pujian yang memang sesuai kenyataannya, akan tetapi menyebabkan bangga diri, sombong dan lupa bahwa sesungguhnya masih ada yang lebih dan lebih dari kita.

Ayo ukhti kita bersama memilah yang mana pujian yang tulus dan mana pujian yang bisa membawa mudhorot bagi kita. Sesungguhnya ketika kita sedang dipuji secara berlebih -lebihan, pada saat itu kita tengah di uji. Apakah kita masih mengingat Allah atau malah kita lupa diri.

Cukup disini postingan saya kali ini, jumpa lagi di postingan selanjutnya ....