Lentera ku mulai redup

in #word6 years ago

Assalamualaikum sahabat steemian semoga kita selalu dalam kesehatan baik rohani maupun jasmani.pada kesempatan kali ini saya sedikit ingin berbagi tentang kehidupan dan perjalan.banyak orang saat jatuh tak ingin bangkit seakan akan dia tak ingin lagi hidup di dunia ini.
Ketahuilah sahabat!

Perjalanan kita masih jauh!

Tidak penting sampai dimana jarak yang ditempuh, yang utama kita masih di jalur-Nya.

Jalan ke surga itu terjal dan menanjak. Maka perlu kesungguhan, istiqamah dan waspada di setiap langkah dengan memohon pertolongan kepada Allah Azza wa jalla.

Kita perlu cahaya dari Allah Ta'ala untuk menentukan jalan yang benar dan lurus, dengan menuntut ilmu syar'i terus menerus.

Bila ada masalah besar, angin besar yang menerjang, maka cahaya atau lentera iman kita akan meredup hingga kadang mati. Maka perlu ada kesiapan korek api untuk menyalakan lagi cahaya yang padam tersebut.

image

Ibarat lain Lentera adalah batere HP yang perlu di isi u ulang setiap mendekati low bat. Jangan sampai batere HP tersebut sekarat, tidak bisa di charge lagi. Allahul Musta'an

image

Musuh-musuh Allah selalu berusaha menghalangi kita menuju surga dengan langkah mulus. Namun mereka selalu mematikan lentera yang menus jalan ke surga dengan berbagai cara dan menyeret kita secara perlahan agar mengikuti agama mereka.

Islam adalah cahaya Allah Azza wa jalla.

Iman diibaratkan pakaian yang bisa usang bila dipakai terus menerus. Maka perlu diperbaharui.

iman juga diibaratkan rembulan.

image

Disaat purnama pun akan gelap bila tertutup mendung tebal.

image

Demikianlah iman bertambah dengan amal shalih dan berkurang dengan perbuatan dosa.

Hidup di dunia tak lepas dari ujian. Bergilir, setelah bahagia, datang masa berduka, airmata berubah jadi tawa, susah senang bergantian setiap episode yang terjalani.

Semoga bisa jadi renungan buat sahabat steemian semua.
Terimaksih sudah membaca.
By @adi92

Sort:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
https://aris83.wordpress.com/2015/10/12/lentera-yang-mulai-redup/