Perbedaan NSC dan KSI, antara Fitrah dan Ancaman

in #writing6 years ago

Hai teman Steemian...
Pada dasarnya, PERBEDAAN adalah sebuah keadaan, Karakter dan sifat yang telah ada (diciptakan oleh Allah S.W.T) bertujuan untuk saling mengenal, berinteraksi, memahami serta untuk saling memberi manfaat satu sama lainnya. Cobalah untuk memahami dan menyingkapi perbedaan, karena perbedaan ini tergantung pada bagaimana cara seseorang memandang terhadap perbedaan tersebut. Kemana anda bawa perbedaan ini? Jika mengartikan perbedaan adalah sebuah ancaman, maka perbedaan ini akan menjadi sebuah masalah yang sangat sulit untuk diatasi.

Perbedaan NSC dan KSI antara Fitrah dan Ancaman .jpg

Namun, ketika sebuah Perbedaan dimaknai sebagai Fitrah 'Kemanusiaan' dan 'Anugerah' yang datang dari Yang Maha Sempurna, ini artinya, sebuah perbedaan akan menjadi indah dalam hidup kita. jadi, kembali ke cerita awal bahwa, bagaimana cara pandang kita terhadap arti sebuah Perbedaan sangatlah menentukan terhadap cara seorang individu dan kelompok untuk menyingkapi dan mengatasi setiap persoalan.

Sehingga, mengerti makna dari perbedaan adalah hal yang sangat penting bagi setiap orang dalam memahami arti perbedaan.

Cara berfikir positif dan membunuh dominasi prasangka:

Mereka yang berfikir atas prasangka tidak akan bisa memandang sebuah nilai positif sebuah perbedaan dalam kehidupan. Sehingga lahirlah rasa pesimis dan beranggapan bahwa Perbedaan adalah ancaman.

Sifat pengakuan diri dan melupakan orang lain:

Seseorang harus menempatkan dirinya sesuai dengan porsi dan kemampuannya. Hal ini penting untuk mampu bertindak adil, benar dan bersikap realistis guna menyingkapi sebuah Perbedaan.

Mengenal dan menilai Diri

Introspeksi diri sendiri dan mengakui sebuah kebenaran yang datang dari orang lain serta menghindari 'Menghakimi' seseorang sebelum mendapatkan data yang benar dan objektif sangat penting. Verifikasi sebuah kebenaran adalah langkah Antisipatif untuk menyingkapi sebuah isu (informasi provokatif adalah senjata untuk untuk menghindari perpecahan dan perbedaan.

Peka

Orang lain adalah lingkungan dan kita harus mampu untuk melahirkan sebuah perasaan dan tindakan peduli terhadap orang lain atau kelompok lain. Kepedulian dan kepekaan akan melahirkan penghargaan untuk memaknai sebuah perbedaan.

Sabar

Sebuah toleransi, BUKAN bermakna Ketidakmampuan dan identik dengan ketertindasan. Sabar memiliki sebuah dimensi untuk merubah sebuah keadaan, baik pribadi maupun kelompok dan sosial. karena sabar bukanlah bermakna pasrah dan menerima sebuah kondisi buruk.

Demikian sekilas tentang makna dasar 'perbedaan' khususnya bagi semua sahabat Steemian khususnya di Aceh dan Indonesia yang saat ini sedang beraktifitas di media sosial Steemit.

I'm glad you've been willing to visit my content. If you like this post, please comment, upvote and resteem, to share information with fellow steemian friends.

garis logo steemit.png

Thanks For Visiting!
logo steemit @ridwant.jpg