Hari Buruh Internasional #May Day...May Day..!!!

in #esteem6 years ago (edited)

Selamat Malam Sahabat Steemian,

Hari ini, 1 Mei 2018 kaum buruh kembali merayakan hari buruh internasional. Pemerintah sendiri secara resmi menetapkan 1 Mei sebagai hari libur nasional sebagai bentuk penghormatan terhadap kaum buruh.

image

Dalam sirkulasi produksi, buruh adalah kelas pekerja yang memegang peran penting dalam menjalankan roda produksi pabrik. Maka dapat di bayangkan, jikalau mereka berhenti bekerja secara serempak satu hari saja, maka dapat dipastikan akan sangat mempengaruhi kuantitas produksi yang sudah ditetapkan.

Walau peran buruh sangat vital, akan tetapi tidak dengan nasib kaum buruh itu sendiri. Masih banyak sekali hak hak mereka yang terabaikan. Ongkos kerja yang jauh dari standar, PHK secara sepihak dari perusahaan, adalah beberapa persoalan klasik kaum buruh yang tidak pernah selesai.

image

Melalui momentum Hari Buruh tahun ini, kaum pekerja berharap pemerintah memiliki aturan dan regulasi yang berpihak pada nasib mereka.

Hidup Buruh..!!
Hidup Rakyat...!!
Selamat Hari Buruh.

Salam

@aisyahputroe