Love is Patient, love is Kind [Cinta dan Merawat Tumbuh Kembang si Anak]

in #gems3 years ago

image.png

FOTO pertama saat anak saya yang bungsu baru masuk sekolah dasar. Foto kedua adalah foto terakhir yang saya ambil baru-baru ini. Sekarang dia sudah duduk di bangku kelas tiga. Artinya antara foto pertama dan kedua punya rentang waktu tiga tahun.

Yang menjadi fokus saya terkait foto ini adalah tentang betapa cepatnya waktu bergulir. Saya seperti baru beberapa waktu lalu saja mengantarnya ke sekolah setiap pagi sebagai siswa baru di sekolahnya. Semua aktivitas saya mulai dari membangunkannya, memandikan, memberi sarapan hingga mengantarnya ke sekolah, seolah baru saja terjadi.

image.png

Padahal faktanya itu sudah berlalu lama. Sudah tiga tahunan. Begitulah waktu berjalan. Begitu cepat, lebih cepat dari yang kita sadari. Dan yang paling penting pula untuk kita sadari adalah semua itu tak bisa diulangi. Kita tak bisa merasakan momen-momen sebelumnya walau hanya satu detik saja.

Kita tak bisa lagi mendengarkan anak-anak yang masih cadel saat kita ajak berkomunikasi. Sikap manjanya yang enggan bangun di pagi hari saat kita ingin dia bergegas ke kamar mandi dan kemudian berpakaian seragam sekolah.

image.png


Bisa membuat keluarga bahagia adalah salah satu momen paling membahagiakan dalam hidup ini.

Semua itu sudah berlalu. Kini mereka berada pada fase yang berbeda. Tak lama lagi, si bungsu bahkan akan segera naik ke kelas empat, kemudian kelas dan enam dan lulus. Lanjut ke jenjang berikutnya dan begitu seterusnya.

Maka nikmatilah setiap momen indah bersama anak-anak kita. Karena waktu berlari begitu cepat dan kita tak bisa memutar balik walau hanya sedetik jua. (mar)

Sort:  

Congratulations @andara! You have completed the following achievement on the Hive blockchain and have been rewarded with new badge(s):

You distributed more than 8000 upvotes.
Your next target is to reach 9000 upvotes.

You can view your badges on your board and compare yourself to others in the Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Check out the last post from @hivebuzz:

Hive Power Up Month - Feedback from day 3
Happy New Year - Feedback from the first Hive Power Up Day of 2022
Support the HiveBuzz project. Vote for our proposal!

Iya yah bun, kayak baru kemarin.
Kalau waktu bisa di putar mah, aku pengin balik lagi ke jaman cilikku yang tinggal minta, kalau ga di kasih ya nangis...eh sekarang giliran saya yang di tangisin.