Belah pinang

in #indonesia6 years ago (edited)

image
Kesibukan orang tergantung mata pencarian atau musim apa yang lagi berkembang disuatu daerah.
Saya melihat begitu antusias nya orang kampung, termasuk anak dibawah umur, dalam menghasilkan rupiah untuk kebutuhan mereka (bukan untuk keinginan lebih)
Saya pikir perjuangan seperti ini lah yang harus di acungkan jempot besar. Bahwa banyak yang terjadi saat ini diperkampungan dengan beda beda musim yang mereka jalani, itu real atas kemauan pribadi mereka tanpa harus dipaksakan. Karena mengingat begitu besarnya biaya hidup mereka untuk hari esok.
image
Belah pinang bukan lah hal yang mudah bagi kita yang belum terbiasa. Tapi justru akan sangat mudah bagi mereka yang memang punya skil dibidang itu.
Upah yang mereka terima dalam pekerjaan ini juga tidak besar, bahkan terbilang tidak cukup.
Tapi keadaan lah yang membuat mereka bertahan dengan cara menikmati prosesnya.
"Kadang kita diciptakan dengan berbagaimacam karakter, akal dan pikiran. Kemudian kita diberikan kelebihan ilmu yang berbeda2.
image
Tapi kenapa hari ini kita tidak mau bersyukur.?
Why??
Penghasilan yang titipkan oleh Allah pada kita selalu kita katakan tidak cukup, padahal sudah besar.

Sementara orang yang diluar sana juga banyak yang ingin lebih seperti apa yang kita terima hari ini.
Lantas apa yg terjadi..!!

"Semoga Kedepannya kita bisa berbenah dan sedikit paham bagaimana cara berterima kasih kepada Allah"

Karena Allah lah yang menjaga kesehatan kita selama ini sehingga kita bisa berikhtiar dengan mudah.
Artinya perbanyaklah anda bertawakkal dan memohon ampun kepada Allah.
Mudah mudahan, Terbangun nya anda esok, kemudian bisa menjadikan hari harinya bermanfaat dan semoga menuai keberuntungan yang maha dahsyat.
Aminnnn

Foto ini saya ambil di kawasan aceh utara, tepatnya di KM 10 jalan cot girek, Lhoksukon

#culekpineung #belahpinang
#Aceh #lhokseumawe #lhoksukon #acehutara #cotgirek

Sort:  

nice post

Thanks you my friend