Sayangnya Tulisan Ini Terabaikan Oleh Steemians Indonesia - Steemit For Humanity Part II

in #indonesia7 years ago

Assalamu'alaikum wr.wb !

Halo Steemians ...

DUA.jpg


APEL STEEMIT.png


Bagaimana kabarmu? semoga selalu dalam keadaan sehat dan mendapat berkah. Saya berarap Anda dapat menikmati postingan saya kali ini. Jadi, lihat aja sampai tulisan ini selesai, dijamin bisa menambah pengetahuan dan informasi untuk anda!


Halo sahabat Steemians.


Bulan yang lalu saya pernah membuat sebuah postingan yang berjudul Satu Terobosan Terbaru, STEEMIT Untuk Kemanusiaan - STEEMIT For Humanity. Dalam postingan tersebut saya menjelaskan tentang sebuah gagasan dari diri saya sendiri. Gagasan itu berisi tentang menggunakan penghasilan/pendapat di Steemit untuk membuat kegiatan sosial kemanusiaan. Pada awal postingan saya menjelaskan tentang makna kemanusiaan yang dilihat dari segi sosial dan agama.


Screenshot (44).png
Sumber : https://steemit.com/indonesia/@ponpase/satu-terobosan-terbaru-steemit-untuk-kemanusiaan-steemit-for-humanity


Kemudian pada paragraf selanjutnya saya mengemukakan tentang alasan saya membuat gagasan tersebut. Ada beberapa faktor yang mendorong saya untuk membuat gagasan tersebut. Pertama, Kita adalah makhluk sosial, yang artinya kita adalah orang yang saling bergantungan atau membutuhkan kepada orang lain, dengan kata lain kita juga masih membutuhkan bantuan dari pada orang lain, saya kira sudah sewajarnya kita untuk saling tolong menolong. Kedua, melihat kondisi Indonesia yang rawan dengan bencana alam tidak dapat dipungkiri lagi bahwa untuk menanggulangi hal tersebut dibutuhkan bantuan baik tenaga maupun materi. Ketiga, Kebijakan pemerintah yang belum mampu dapat menyentuh rata menanggulangi permasalahan sosial yang sedang dihadapi negara ini.

Keempat, angka kemiskinan yang masih merajalela, dan kurang perhatian dari pemerintah setempat, buktinya saja ratusan keluarga masih menghuni rumah yang tak layak huni. Kelima, karena faktor kemiskinan membuat angka penganguran, pelaku kejahatan, putus sekolah, dan tidak dapat menjangkau pelayanan kesehatan yang memada semakin menjadi-jadi didalam negeri ini. Setidaknya ada lima alasan dasar saya membuat gagasan tersebut, meskipun dalam penjelasan saya ini tidak dapat saya gambarkan supaya untuk begitu menyentuh dihati Anda. Hal itu wajar, karena masih kurangnya ilmu saya dalam menguasai kosa kata bahasa Indonesia.


Sumber :
http://waspada.co.id/aceh/kemiskinan-aceh-utara-melebihi-angka-17-persen-dari-jumlah-penduduk/
https://www.goaceh.co/berita/baca/2017/04/20/masih-banyak-rumah-tak-layak-huni-di-pedalaman-aceh-utara#sthash.tKkC5cca.dpbs
http://www.mercinews.com/anggota-dewan-pa-aceh-utara-bawa-warga-ke-rumah-sakit/


Selanjutnya pada akhir postingan saya juga memaparkan beberapa cara untuk dapat membantu orang lain menggunakan penghasilan kita di Steemit. Ada beberapa langkah mudah yang bisa Kita tempuh, diantaranya :

  1. Membuat Akun Steemit baru, Yang Difungsikan Untuk Kegiatan Sosial.
  2. Menyumbang Penghasilan Kita DiSteemit Dengan Cara Mengirimkan SBD Ke Akun Sosial Itu.
  3. Mengelola dan Mengembangkan Akun Dengan Cara Menjalin Kerja Sama Dengan Akun Yang Sudah Memiliki SP tinggi.
  4. Atau Menggunakan Saja Akun Yang Sudah Memiliki Rating dan SP yang Tinggi (Akun Paus), Tanpa Harus Membuat Akun Baru

Namun sangat disayangkan, gagasan saya di atas tidak mendapatkan respon sama sekali dari pengguna akun Steemit di Indonesia. Kolom komentar saya hanya diisi oleh beberapa pengguna lain yang berasal dari negara lain, ya, meski meskipun komentarnya hanya sekedar meninggalkan jejak dikolom komentar Saya, Tapi Saya sangat bersyukur karena masih ada yang peduli dengan gagasan yang saya tuangkan dalam postingan saya itu.


Screenshot (45).png
@nnnarvaez @srkattel @aquatp2 @ahlawat @bescouted


Awalnya saya sendiri menganggap postingan itu sudah berakhir (tamat) dikarenakan tidak ada respon dari Steemians yang lain. Namun, akhir-akhir ini hati saya kembali tergerak untuk tetap berkomitmen dengan gagasan saya sebelumnya. Pasalnya kemarin saya sempat melihat sebuah berita disalah satu media berita online lokal,http://www.advokasirakyat.com. Dalam sebuah postingan yang dimuat pada tanggal 22 September 2017 ada sebuah kisah yang begitu memprihatinkan. Berita itu berjudul Butuh Bantuan, Balita Penderita Gizi Buruk di Aceh Timur Ini Kritis dalam berita tersebut http://www.advokasirakyat.com mengabarkan sebuah kabar duka yang sedang dialami oleh seorang janda ( Sawiyah-38) yang berprofesi sebagai buruh kasar. Sawiyah sendiri adalah masyarakat yang tinggal di Gampong Alue Puteh, Kecamatan Birem Bayeun, Kabupaten Aceh Timur. Ia memiliki seorang balita yang berumur 2 tahun ( Sugianto ) menderita penyakit kurang gizi dimana saat ini kondisinya semakin memburuk.

IMG-20170922-WA0056.jpg

Disaat Balita lain yang seusianya bisa berjalan dan bermain-main riang namun tidak halnya dengan dia. Bahkan di usianya yang suadah meranjak 2 tahun lebih ia hanya menghabiskan waktu dalam pelukan ibu dan tak jauh dari tempat tidur atau ayunan. Hati saya langsung tersentuh dan merasa iba saat melihat sang ibu mengeluh dan meminta belaskasih dari orang lain, bahkan dalam media berita itu dituliskan "Hoe bapak penjabat, neubantu aneuk long, kamoe keluarga sangat mengharapkan uluran tangan drouneuh mandum, neutulong kamoe ureung gasinnyoe pak", Pinta Sawiyah sambil mereraikan air mata.


Screenshot (43).png
Sumber : http://www.advokasirakyat.com/butuh-bantuan-balita-penderita-gizi-buruk-di-aceh-timur-ini-kritis/


Innalillahi Wainnailaihi Raji'un, Ya Allah, Angkatlah penyakit dari padanya, dan berikan ketabahan kepada keluarganya untuk dapat mejalani cobaan-Mu ini, Yarabb, engkau Maha Rahman dan Rahim lagi Maha A'lim Kami pinta kepada-Mu agar engaku berikan keberkahan dan kesembuhan kepadanya, amin ya rabbal a'alamin.

Setelah membuat postingan ini, saya berharap agar kiranya postingan saya ini mendapatkan respon dari Sahabat Steemians lainnya. Saya menantikan Anda untuk hadir dikolom komentar ! STEEMIT FOR HUMANITY, SOLUSI CERDAS UNTUK KEMANUSIAAN.


Saya Makhluk Sosial, Salam Kemanusiaan, dan Salam Komunitas Steemit Indonesia



Nah, teman steemians ..
Demikian dulu posting saya kali ini.


Posting Sebelumnya:


https://steemit.com/culture/@ponpase/kenali-lembaga-kelautan-dari-ujung-barat-pulau-sumatera-marine-customary-institutions-201794t22285788z

https://steemit.com/steemit/@ponpase/thanks-you-very-much-for-curators-and-my-followers-201793t174311531z

https://steemit.com/culture/@ponpase/sambut-idul-adha-ini-intruksi-tegas-panglima-laot-costomary-law-institutions-of-the-sea-201793t0850702z

https://steemit.com/indonesia/@ponpase/ini-dia-barista-muda-dari-aceh-this-is-barista-figute-201791t21259513z

https://steemit.com/indonesia/@ponpase/tradisi-unik-ini-sudah-se-sejak-kesult-raja-aceh-there-is-a-unique-celebration-in-aceh-2017830t03417487z

https://steemit.com/indonesia/@ponpase/wajib-ketahui-ini-jika-kamu-indonesia-the-foundation-of-the-state-of-indonesia-2017828t155226248z

https://steemit.com/indonesia/@ponpase/satu-terobosan-terbaru-steemit-untuk-kemanusiaan-steemit-for-humanity


PLEASE RESTEEM !


Jika Anda merasa posting saya berguna, JANGAN , COMMENTS, AND UPVOTE.


Saya berterima kasih untuk mau yang mau membaca posting ini.

Terima kasih banyak kepada @aiqabrago @levycore @curie @hendrikdegrote @hr1 yang telah meng-upvote blog saya.


Jangan lupa mengikutiku dengan Follow @ponpase, dan beritahu aku melalui kolom komentar jika kamu telah melakukannya biar saya Follow Back.




Sort:  

very unfortunate if this good writing is ignored by your community, because this is a very good writing that I read

well, you are one of the great readers who can read so fast in 3 minutes. good work, thanks for your response, I'm so glad, best regards!

I hope your day was good :)

thank you, do you understand the intent of my writing this?

I hope you make more soon . This what I want.

I do not understand what you mean, can you explain it

:)) I say you have good post... I hope you make more soon :) just this.
I am sorry if I say something bad. But I just say you have good post and make more... then I come back and give more likes :)

oh yes I understand what you mean, thanks for your support.

I am currently planning to do social activities.
Helping the child in my post, he is experiencing severe illness. his parents lack the cost to seek his son. now I'm building an idea to help him. I hope that my writing will get a response from other users.

can you give me a little response about this plan?

As long as you try, then everything is possible.
This how I make my photography...try...try...try.... there's always something.
I hope my text is ok.

Very exciting and informative post shared followed and upvoted. @ponpase Wish you the best with all your future endeavors.

Thank you friend !

This is fantastic news. Well done!

thank you nice to meet you

Saya belum paham tentang cara membuat akun sosial yang sifatnya otomatis. Jika saya paham saya akan mengelolanya.
Semoga ada suka relawan yang setelah membaca postingan ini membuat trobosan tersebut.

terima kasih,
saya berharap postingan ini akan terus berlanjut, dan mendapatkan respon dari komunitas !

Saya siap mendukung..! Kalau sudah ada akun yang sudah siap digunakan tolong diberitahukan, saya juga berharap bisa membantu orang membutuhkan, terimakasih.

terima kasih atas dukungannya @arkan18 , mungkin ini akanbutuh kerja keras, perlu mencari pengguna akun lain yang bisa di ajak kerja sama untuk kegiatan seperti ini, mungkin bila dikerjakan bersama-sama maka ini akan terasa lebih mudah.

Nice idea bro @ponpase.
Semoga cepat terwujud rencana yang mulia ini dan menjadi sumbangsih kita kepada orang yang membutuhkan serta menjadi amal untuk bekal di hari kemudian.

Terima kasih sudah merepon postingan ini, saya harap juga demikian.

Ide yg bagus brother. Meskipun upvote yg didpat dari tulisan di blog saya masih rendah skali, sehingga belum bisa utk memberi.Tapi saya setuju dg ide yg saudara utarakan. Salam kemanusiaan

Terima kasih atas dukungannya , saya berharap postingan ini mampu memberikn kontribusi terbaru di media ini

Nice Post. Thaks

thanks you