Introducemyself: Saya, Jejak Jurnalistik, dan FAMe

in #introduceyourself6 years ago (edited)

U5dseFDoociyktBt7BT5fjNGk8JR3Lr_1680x8400.jpeg
Saleuem,
Nama saya Yarmen Dinamika, berasal dari Singkil, Aceh.

Berprofesi sebagai wartawan Harian Serambi Indonesia yang terbit di Banda Aceh sejak tahun 1989. Saya bergabung di media ini sejak 1990.

Passion saya memang wartawan. Semasih kuliah pun tahun 1986 saya sudah menjadi wartawan kampus yang bernama Warta Unsyiah, bahkan pernah enam tahun menjadi ketua penyunting atau pemimpin redaksinya.

Alhamdulillah, media ini masih tetap terbit hingga kini. Bentuknya saja yang bermetamorfosis dari tabloid ke bentuk majalah.

20180321_084002.jpg

Sebagai wartawan, saya menggandrungi bidang lingkungan hidup, pendidikan, hukum, politik, komunikasi, kebahasaan, dan public speaking.

Karena menyukai dunia literasi, saya prakarsai bersama Riri dan @Yellsaint24 untuk melahirkan sebuah forum yang kami namai Forum Aceh Menulis (FAMe). Dideklarasikan pada 9 Agustus 2017. Sebelumnya forum ini bernama Forum Barsela Menulis. Ia tempat berlatih menulis bagi siapa pun yang ingin jadi penulis.

Tiap kali mengisi materi di FAMe selalu saya tanamkan keyakinan kepada peserta bahwa siapa pun bisa jadi penulis, kecuali yang tidak mau.

20180219_122329.jpg

FAMe juga kami bentuk di Kota Lhokseumawe dan Meulaboh, Aceh Barat. Pada 20 Januari lalu kami deklarasikan FAMe Pidie Raya. Dinamakan Pidie Raya karena anggotanya berasal dari dua kabupaten bertetangga, yakni Pidie dan Pidie Jaya. Kemudian kami deklarasikan FAMe Chapter Aceh Jaya. Yang lainnya menyusul.

Kami menyiapkan silabus pelatihan untuk satu tahun. Nah, pada pelatihan ke-25, Rabu 10 Januari 2018, kelas FAMe membahas tentang Cerdas Mengelola Steemit. Saya undang @rismanrachman sebagai pemateri. Penampilannya luar biasa memikat, seperti materi yang ia sampaikan.

Nah, sejak pelatihan itu kami di FAMe jadi melek Steemit dan ingin sekali jadi Steemian untuk meramaikan jagat Steemit Aceh dan Indonesia pada umumnya. Semoga menjadi nyata.

Sekali lagi terima kasih banyak untuk Risman dan teman-teman yang telah berpartisipasi dalam pelatihan ke-25 FAMe Banda Aceh dan kemudian berlanjut ke sejumlah chapter FAMe yang sudah terbentuk.

Semoga, FAMe dan KSI sama-sama berjaya di Bumi Aceh dalam kekompakan dan sinergi yang harmonis.

Banda Aceh, 31 Maret 2018

Saleuem,

Yarmen Dinamika

Sort:  
There are 2 pages
Pages

Hello yarmen

Likaliku perkenalan yang asyik serta cara mengembangkan kecintaan pada dunia tulis tak kalah menarik


Welcome to Steemit @yarmen-dinamika!

I wish you much success and hope you find Steemit to be as rewarding and informative as I have.

Here are some links you might find useful.
Your stats on SteemNow
Your stats on SteemWorld
Your stats on SteemD
How to use Minnow Booster
How does Steemit actually work?

Introbot is hosted and managed with donations from @byColeman to help make your journey on Steemit be truly rewarding. Your feedback is always welcome so that we may improve this welcome message.
Oh yea, I have upvoted you and followed you. Many blessings from @introbot & @bycoleman

Selamat datang di Steemit, Bang @yarmen-dinamika. Selamat bergabung di jagad maya Blockchain. Saya panggil abang aja yaa sama kayak panggil bang @rismanrachman. Hehe

Selamat datang di Steemit bang @yarmen-dinamika.
Semoga terus memberi ilmu dan inspirasi kepada kami.

Selamat datang di jagat bloger dunia, Bang @yarmen-dinamika

Selamat bergabung bang! Semoga kehadiran abang bisa membuat semakin bergairah dunia tulis menulis di Steemit.

Terima kasih banyak atas sambutan hangatnya Kak Mariska Lubis, nama yang sudah lama saya dengar di jagat dunia maya. Syukurlah akhirnya bersua juga di platform yang sama, Steemit. Bersama kita galakkan literasi untuk pencerdasan anak bangsa.

Welcome to steemit sir, i hope you will be success here.

Saya senang melihat Bang Yarmen sudah menulis di Steemit. Selamat datang di dunia blockchain dan cryptocurrency. Semoga ilmu tulis menulisnya bisa dibagikan kepada kami lewat media sosial ini. Saleum!

Tak ada yang lebih pada saya Mas @dsatria. Kita sama-sama masih belajar meski usia tak lagi muda. Tapi kita memang diserukan untuk belajar sepanjang hayat, dari ayunan hingga liang lahat.

Selamat bergabung kakanda

Assalamualaikum pak @yarmendinamika...senang sekali bapak udah bergabung disini.Lama saya menunggu kehadiran sang pencerah dari Aceh Singkil ini di alam steemit. Saya kenal bapak sejak masih kuliah dulu....tapi wajarlah orang sepopuler bapak tidak mengenal saya.
Sekali lagi...kebahagiaan tak terkira dan harapan saya begitu besar sekiranya bapak bersedia pula membantu kami untuk menggali bakat2 menulis yang terpendam pada anak-anak muda Aceh Singkil,seperti yang telah bapak lakukan di daerah2 lain....yang bapak sebut dalam postingan perkenalan ini. Salam dari Singkil,Gunung Meriah

Salam kenal @syarifahazmi. Saya senang punya beberapa teman di Steemit yang kebetulan satu kampung. I'm not alone here. Hehe. Semoga suatu saat kita bisa meet up baik sebagai sesama Steemian, maupun sebagai sesama 'kalak' Singkil.

Steem schools welcomes you to the steem blockchain.

Click here to join the biggest school on steemit.

steem schools is really the place for you.

1.png

  • there is a 5000 SBD contest currently going on
  • poetry, art, business and general classes where you get to learn.
  • at steem schools there are talented story writers and over 5,000 steemians.

https://discord.gg/pqWrzBn

You will be thought about the use of tags and how to attract the right audience, which is the common problem newbies face.

The school helped me, it can be of help to you too.

Literasi di Steemit semakin bertuss kalau Pak Yarmen sudah bergabung 😅
Selamat Pak Yarmen

Makin banyak kata yang bakal kita produksi setiap hari nih Asma sejak bergabung di Steemit. Semoga dua jempol jari tangan masih kuat mengetik huruf demi huruf di tuts hp masing-masing.

Masalah jempol jari bengkak, itu biasa.
Tapi semangat Bapak untuk belajar Steemit, itu yang luar biasa. Pokoknya "can not to cut" 😅

welcome teacher literacy.@yarmen-dinamika
always success

Ka hayeu steemit menye kana guru literasi di sini..

Selamat bergabung di steemit pak, kami butuh orang seperti bapak di platform ini, dan semoga FAMe bisa kita kembangkan sampai ke IAIN Malikussaleh Lhokseumawe. Salam dan semoga sukses.

Akhirnya Pak @yarmen-dinamika bergabung ke steemit juga, selamat datang di platform media sosial yang luar biasa ini Pak :) :)

Alhamdulillah, guruku sudah bergabung di Steemit. Selamat datang, Pak. 😇😇😇

Wecome to steemit, pak Yarmen. :D

Akhirnya setelah sebulan mendaftar menulis perkenalan juga haha

Selamat datang di Steemit bang @yarmen-dinamika

Selamat datang Pak Yarmen

Asyikkkk guru kami sudah di Steemit. Selamat datang, Pak.

Alhamdulillah selamat datang dan bersteemit ria kanda @yarmen-dinamika

Selamat datang di jagat maya, Pak Yarmen Dinamika @yarmen-dinamika.. :)

mantap sekarang ... steemit makin keren

Selamat bergabung Bang @yarmen-dinamika. Salam

wah tambah seru ni di steemit, penulis-penulis senior sudah gabung hehehe
selamat gabung pak

Selamat datang ke dunia blokchain Pak, senang rasanya bisa bersama2 mempromosikan literasi di tanah Aceh ini. Ditunggu tulisan berikutnya ya.

Selamat datang di steemit pak @yarmen-dinamika, kami nanti tulisan-tulisan yang keren dari bapak :)

Selamat datang di jagat blockchain Pak Yarmen. Semoga bisa membagikan semangat literasi di jagat blockchain.

Selamat bergabung pak @yarmen saleum Anek nanggroe 😁😁

Selamat datang pak @yarmen-dinamika di steemit. Saya selalu penasaran apakah anda memiliki akun steemit karena anda sering berbicara tentang steemit di FAMe. Senang rasanya menemukan anda hari ini di sini.

Salam pak Yarmen, saya Jaminuddin Djalal, asal Singkil juga.

Salam kenal Pak Jaminuddin. Senang ada teman sekampung di sini. Kalau tersesat ada yang tunjuki jalan yang benar.

Iya pak. Saya masih mahasiswa seangkatan sama Wanhar Lingga.

Terima kasih banyak atas sambutan hangat para Steemian senior. Saya butuh banyak bimbingan di platform ini agar tak tergelincir. Sangat bahagia rasanya bisa bergabung di Steemit yang merupakan materi paling diminati warga Forum Aceh Menulis (FAMe) di seluruh Aceh.

Sejauh ini baru di sebuah dayah (pesantren) di Cot Trueng, Aceh Utara, tawaran untuk mengajarkan Steemit oleh tutor FAMe ditolak. Alasan gurunya yang mencengangkan: Tak usah lagi diajarkan Steemit di sini Pak Yarmen karena sudah lebih dari 40 orang Steemian di dayah ini. Penghasilan santri di sini rata-rata Rp 2 juta hingga Rp 3 juta dari Steemit.

Saya hanya terdiam mendengarnya.

Nah, siapa bilang Steemit tak boleh masuk dayah? Siapa bilang santri alergi terhadap Steemit. Temukanlah jawabnya di Aceh.

Wow istimewa pak @yarmen-dinamika sebuah pesantren melek steemit dan penghasilan mencengangkan tiap santri

Dayah Darul Muta'allimin Meulaboh juga terbuka dengan Steemit pak. Kemarin itu kami juga baru sosialisasi ke sana dan disambut hangat. Semoga benih-benih literasi semakin membumi di Aceh.

Dahsyat. Guru mengikat makna

welcome to steemit... I hope you are comfortable here

Hello Friends. This is great. i love your post.

Keep it up..

You done well jonny.For Steemit
DQmT4w4M6NTCSRypk9uwADDgEZsTguuqnAFax7zaLhZA9nB.jpg

Akhirnya postingan pertama Bang @yarmen-dinamika lahir setelah punya akun. Diskusi tentang dunia kepenulisan dan berbagi isu laiinya, bisa dipindahkan ke Steemit agar bisa dibaca lebih luas dan meninggalkan catatan yang lengkap, dibandingkan dengan di grup WA yang akan segera dihapus.

Selamat datang Bapak Rektor FAME University of Literacy Aceh..hehe

Salam Kenal Pak Yarmen saya Yusri dari Lhokseumawe.

Salam kenal Pak Yusri. Sering saya ke Lhokseumawe, tapi kita belum ditakdirkan untuk bertemu. Moga bisa bertemu lain waktu.

insyallah....pak , kita ketemu pak

Semakin semarak. Sang master telah bergabung.

Memang luar biasa Pembina FAMe Aceh,.

Selamat bergabung Pak/Bang Yarmen di Steemit.

"Masih perkenalan tapi reputasinya udah ngejar saya" 😂😂😂

Semoga banyak ilmu yang dapat saya serap secara pribadi selaku Dedek Gemes (kata Bang @rismanrachman)

Selamat datang Pak Yarmen..

Selamat jumpa lagi @putrimaulina90. Ini perjumpaan ketiga kita di platform yang berbeda. Pertama di ruang kuliah (FISIP Unsyiah) sebagai guru dan murid, kedua saat deklarasi FAMe di STAIN Tgk Chik Dirundeng Meulaboh, dan saat ini jumpa di Steemit. Moga nembawa berkah.

Amin pak. Senang bisa bertemu kembali dengan guru yang luar biasa. 👍

Good introduceyourself , selamat bergabung dalam steemit, mohon pencerahannya kepada kami penulis pemula pak Yarmen. Terimakasih

Siapa pun yang berani bergabung di Steemit, saya rasa tak pantas lagi disebut penulis pemula. Soalnya, mayoritas Steemian menulis setiap hari, lagi dan lagi.

Selamat bergabung bg... Semoga kelak bisa jumpa lsg dan blajar langsung sama abang :)

Selamat bergabung di steemit bang, semangat dan selalu dalam kebersamaan. Salam redaksi

Selamat dtg di steemit pak, smg kami tmbah semangat lagi menulis dgn bergabungnya Bapak di steemit. Salam literasi.

Selamat bergabung pak, bertambah lagi guru kita di Steemit ini, dari beliau kita bisa banyak belajar nantinya dan semoga beliau betah disini. Amin

Insyaallah betah. Hampir tak ada alasan pembenar untuk hengkang dari Steemit. Saya sangat berterima kasih kepada @ayijufridar dan @rismanrachman yany telah menuntun saya ke jalan lurus Steemit.

There are 2 pages
Pages