Kambing dan hidupnya

in #life6 months ago

Cerah nya pagi dan semakin siang akan semakin terik matahari menyerang. Badan terasa semakin lelah, haus, berkeringat, dan fokus semakin berkurang.


Seperti minum air dingin di tengah lapangan bola di pukul 12:00 Siang saat matahari tepat di atas kepala dengan tudung sebagai tameng dari Raksasa api. Itulah yang saya rasakan saat memberi makan mereka, begitu sangat menyegarkan.

Selalu saya bacakan mantra dengan ucapan "Panas, lelah, dan berkeringat adalah obat atau jamu yang harus saya telan demi kesehatan tubuh, karena obat dari dokter bukan lah obat kesembuhan tapi hanya menunda penyakit saja". ya mungkin itu bagian dari kekuatan diri agar panas matahari tak terlalu jahat.

Tetap semangat, semua orang punya masalah dan juga beban hidup, dan kita harus tahu kalau rintangan adalah jalan itu sendiri maka lewat saja.