POSITIVE THINKING.

in #motivasi6 years ago

Selamat malam steemians!

Pernahkah kalian melihat di sekitaran kalian bagaimana orang-orang berfikir, dan berbagai macam pula cara orang-orang berfikir.

Ada beberapa orang yang berfikiran negatif, dan ada pula yg positif, postingan saya malam ini akan membahas tentang pemikiran yang positif, bagaimana ciri-ciri orang berfikir positif, dan apa manfaatnya.

POSITIVE THINKING


imageSumber


Positive thinking atau berpikir positif adalah cara berpikir dengan melihat hal yang positif dan berupaya selalu menemukan pikiran di jalan yang baik dan benar dalam berbagai hal Kehidupan.


imageSumber


Positive thinking juga merupakan hal yang selalu dianjurkan dalam kehidupan karna selain memberi ketenangan pikiran juga bisa meningkat kan semangat dalam mengerjakan sesuatu.
Positive thinking mempunyai pengaruh besar terhadap diri seseorang dalam hal membentuk kepribadian seseorang menumbuhkan prinsip dan sikap-sikap hal positif lainnya.


imageSumber


Pengaruh positive thinking juga sangat terasa jika kita berada dalam suatu masalah, contohnya masalah pribadi, disaat kita mengalami penderitaan terhadap kehidupan diri kita sebagai pribadi, kita akan dihadapkan pada perasaan kesal, marah, sedih.


imageSumber


Di sinilah kita menunjukkan sikap terhadap sebuah masalah apakah kita memilih untuk berpikir positif atau tidak. Ketika memilih untuk berpikir positif, maka yang terjadi adalah sebuah penerimaan yang ikhlas atas masalah yang kita alami dan merasa harus segera memperbaiki dengan jalan terbaik. Tidak ada rasa sedih, putus asa di dalamnya dan rasa semangat menghadapi masalah muncul dengan sendirinya, kita juga akan merasa kuat menghadapi derita ataupun cobaan yang menerpa.


imageSumber


Ciri- ciri orang yang Positif thinking antara lain :

  1. Selalu mencoba menemukan hal hal yang baik disetiap masalahnya.
  2. Ikhlas dan sabar menjalakan sesuatu.
  3. Menikmati hidupnya.
  4. Melihat masalah sebagai ujian dalam menuju kehidupan yang lebih baik.
  5. Selalu bersyukur.
  6. Selalu menggunakan kalimat kalimat positif dalam berkomunikasi.

imageSumber


Selain itu manfaat berpikir positif juga sangat banyak
diantaranya adalah :

  1. Memiliki ketenangan dalam pikiran.
  2. Mengurangi stress.
  3. Menjadi lebih fokus.
  4. Lebih percara diri.
  5. Menjadi berani.
  6. Bisa mengambil suatu keputusan dengan benar.
  7. Hidup lebih bahagia.
  8. Menjadi bijaksana.

Dan masih banyak manfaat manfaat yang bisa kita dapatkan dari positif thinking.


imageSumber


Untuk itu, baiknya kita selalu menggunakan pikiran yang positif dalam kehidupan sehari-hari, karna seperti yang sudah kita ketahui berpikir positif dapat memperkuat dan memperbaiki kepribadian kita dalam berbagai hal yang menyangkut kehidupan. dalam hal pribadi kita dapat merasakan manfaat-manfaat yang luar biasa dengan berpikir positif, dan bagi lingkungan dimana kita berada kita juga bisa menjadi orang yang mempunyai nilai tersendiri di mata orang-orang yang berada di sekitar kita.
jadi ayo mulai berpikir positif dari sekarang :)

Semoga bermanfaat.