Ingin Otak Cerdas Dan Awet Muda! Makanlah 4 Buah Ini

in #otak6 years ago

image

Banyak sekali keuntungan jika otak kita bekerja secara sempurna. Dan tentu dengan kondisi kecerdasan yang maksimum, kita akan memiliki kehidupan dan jaminan yang bisa kita nikmati saat masa tua. Nah untuk meningkatkan kecerdasan otak, kamu bisa mengonsumsi jenis buah-buahan yang mengandung tinggi gizi, nutrisi, dan tentunya multi vitamin seperti buah-buahan berikut ini.

1. Buah berry

Buah berry tak hanya bisa digunakan sebagai buah-buahan yang bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh saja. Melainkan dengan kandungan vitamin C dan juga nutrisi yang lebih lengkap, buah ini memiliki keunggulan yang baik untuk meningkatkan kecerdasan otak jika dikonsumsi setiap hari.

2. Apel

Selain mengandung nutrisi dan vitamin yang tinggi. Apel juga memiliki salah satu senyawa yang bisa membantu perkembangan daya pikir otak anda. Senyawa tersebut dikenal dengan sebutan Quercetin, yang merupakan salah satu jenis antioksidan khusus, serta jarang terdapat dalam jenis buah lain selain keluarga apel.

3. Plum

Buah yang diberi nama dalam bahasa inggris ( plum ) ini, merupakan keluarga dari buah Rosaceae. Buah plum juga termasuk dalam buah yang bisa membantu meningkatkan kecerdasan otak anda jika dikonsumsi setiap hari secara rutin. Kamu bisa memilih buah plum yang masih segar untuk dikonsumsi secara langsung.

4. Wortel

Selain bermanfaat untuk membantu menajamkan penglihatan mata, wortel juga mengandung beragam nutrisi vitamin B, Vitamin C, Vitamin A dan betakaroten. Nah dengan adanya kandungan beragam ini, wortel tak hanya bisa kita gunakan sebagai makanan untuk menyuplai vitamin organ mata. Namun juga bisa digunakan untuk membantu mencukupi energi maupun nutrisi otak, guna mendongkrak kinerja otak dengan lebih optimal.

Sumber referensi artikel : vistabunda.com/kesehatan/7-buah-buahan-yang-meningkatkan-kemampuan-otak/

harvestsupplement.com/makanan-untuk-kecerdasan-otak/

kesehatantubuh-tips.blogspot.com/2013/10/makanan-yang-baik-untuk-perkembangan.html

Bantu upvote ya kak