Ayam Goreng Mentega <=

in #steemit6 years ago

==> Ayam Goreng Mentega <==

Bahan-bahan
1/2 ekor ayam
2 buah jeruk nipis
1 tangkai daun bawang, iris tipis
1 buah bawang bombay, iris tipis
3 siung bawang putih, cincang halus
3 sdm mentega (saya pakai merk blueband)
1 sdm saus tomat
1 sdm saus sambal
1 sachet saori saus tiram
Sesuai selera lada bubuk
Bumbu halus :
5 siung bawang putih
1/2 sachet lada bubuk (saya merk ladaku)
Sesuai selera garam

Langkah
Cuci bersih ayam. Lumuri dengan air jeruk nipis dan bumbu halus. Diamkan 30 menit supaya meresap.

Goreng ayam hingga setenga kering. Sisihkan.

Tumis bawang bombay yg telah diris halus bersama mentega dan bawang putih hingga layu dan harum. (note : saya sisakan sedikit bawang bombay untuk garnis)

Tambahkan air sesuai selera, saus tiram, saus tomat, saus sambal, dan lada bubuk. Aduk rata dan biarkan hingga mengental.

Setelah saus mengental, masukkan ayam yg telah digoreng. Aduk rata.

Aduk2 hingga ayam dan saus tercampur dan saus menyusut. Tambahkan irisan daun bawang dan sisa bawang bombay.

Aduk sebentar saja. Sajikan hangat bersama nasi putih.

image