PEMATAHAN ES BALOK OLEH PSHT TAIWAN

in #steempress6 years ago (edited)


Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Organisasi/perguruan pencak silat cabang Taiwan kemarin minggu 19 Agustus ikut andil dalam acara perayaaan hari kemerdekaan HUT RI ke 73 di Taipe. Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) ini sudah ada semenjak beberapa tahun lalu di Taiwan, mereka pun sangat aktif mengikuti acara-acara/kegiatan yang sering kali diadakan di Taiwan, kegiatan oleh dan dari para Pekerja Migran Indonesia (PMI).




Di tengah kesibukannya mereka bekerja yang memang sudah sejak di Indonesia menjadi anggota PSHT bahkan new bie pun begitu antusias mengikuti latihan rutin di jam libur kerja. Kemarin minggu alhamdulillah saya bisa menyaksikan langsung aktraksi luar biasa mereka, bahkan mengambil beberapa foto-foto mereka.

Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang khusus di Taiwan adalah cabang dari organisasi PSHT di Indonesia, kedudukannya pun setara dengan setiap cabang yang berada di setiap kota di Indonesia. Setiap ranting melakukan latihan rutin pencak silat setiap hari minggu dan bahkan selain musyawarah/rapat-rapat, event kejuaraan atau kegiatan pentas seni lainnya mereka juga sangat aktif dalam berbagi hati/kebaikan yaitu dengan menghimpun dana sosial dari setiap anggotanya dan dana itu disalurkan untuk membantu setiap anggotanya yang terkena musibah bahkan warga negara Indonesia di Taiwan juga di Indonesia sendiri yang sedang membutuhkan.

Mars PSHT

Setia Hati Terate pembina persaudaraan

Semboyan kami bersama, bersatu teguh jaya

Mengabdi Nusa dan Bangsa dengan tulus ikhlas

Menjunjung tinggi PANCASILA demi INDONESIA RAYA

Jayalah Setia Hati Terate, sepanjanglah masa

Jayalah Setia Hati Terate, sepanjanglah masa

 

Persiapan pematahan es balok pertama




Aktraksi kemarin Minggu 19 Agustus di depan Museum National Taiwan yang paling menghebohkan para penonton yang terdiri dari para PMI, masyarakat dan mahasiswa Taiwan adalah pematahan es balok sekali sentuh. Ini keren pikir saya, apalagi bisa tepat berada di pinggir mereka untuk mengambil momen itu. Jadi ingat waktu sekolah pernah ikut dalam pencak silat pula namun bukan PSHT, waktu itu ada pematahan batu bata dan besi juga, dari ratusan siswa hanya 4 anggota cewek dan saya salah satunya hehe, jadi mengenang masa muda, masa dimana saya sering kali cekcok sama nenek karena memang nenek tidak suka cucu ceweknya mengikuti kegiatan-kegiatan yang di luar akal sehat nenek sebagai seorang perempuan dan alhamdulillah waktu itu saya tidak menuruti perintah nenek untuk keluar dari organisasi itu, kalau jadi anak penurut tidak mungkin kemarin minggu saya akan tersenyum <.>mengenang masa dulu dan merasakan kegembiraan dan semangat luar biasa seperti mereka. Linda yang berada di samping menepuk-nepuk pundak saya mendengar cerita itu dan berbisik sudah dulu curhatnya mari kita lihat mereka, kami spontan tertawa. (itu sedikit cerita di saat menunggu momen es balok patah)

 

Itu adalah video detik-detik pematahan es balok.

Dan aktraksi itu tidak boleh asal-asalan diikuti oleh kita yang tidak mengerti apa-apa. Bagaimana mereka keren kan? Taiwan hari minggu kemarin panasnya luar biasa suhu berada di 37 derajat celcius, meskipun sore harinya hujan namun hawa terasa panas dan semangat mereka-mereka tidak terkalahkan oleh hujan, ya! karena ini salah satu bentuk cinta pada negara kami Insonesia meskipun berada jauh dari negeri sendiri

 




(Aktraksi ketika bergelantung di Neon panjang, saat memasuki tempat acara perayaan HUT RI di depan pintu gerbang Museum National Taiwan)

 



(Pematahan es balok kedua oleh Singo Barong Taiwan) #persaudaraansetiahati Taiwan

 








(Para anggota PSHT lainnya)

 

Bagaimana? Mereka sangat keren kan?

Semoga apa yang menjadi semboyan dan niat mereka selalu tertanam dan mampu diamalkan, semoga setiap kegiatannya selalu diberi kelancaran dan para anggota yang berada di dalamnya selalu diberi kesehatan dan semangat untuk terus mengabdi dan mengembangkan bakat-bakat mereka meskipun di negeri orang.

 

Salam @nnaachlam




Posted from my blog with SteemPress : https://nnaachlam.com/pematahan-es-balok-oleh-psht-taiwan/

Sort:  

Screenshot_2018-08-21-07-45-48-1.png
Jadi ingat waktu itu, sampai saya jatuh karena es😃😃

Jassy ikut PSHT juga 😀

Posted using Partiko Android

Ha ha ha ikut menjerit

Posted using Partiko Android

Wkwkkwk. Kalau ada kemarin pasti video saya bakl lebih rame 😂

Posted using Partiko Android

pagi...neng

Posted using Partiko Android

Pagi teteh sayang

Posted using Partiko Android

Nggak berani lihat yang beginian mbak.

Posted using Partiko Android

Jadi mba Agus kmrn gk liht dong padhl liht gini dingin hihi

Posted using Partiko Android

😂 lelaki sejati mainannya ginian. bukan mainin perasaan.

Wah 😜

Posted using Partiko Android